BeCome a Fans

Populer Post

Blog Archive

Community

Preview: Barcelona vs Zaragoza, Jaga Rekor Positif!


Preview: Barcelona vs Zaragoza, Jaga Rekor Positif!
Pelatih Tito Vilanova akan memanfaatkan keunggulan mereka dari runner-up La LigaAtletico Madrid ketika menjamu Real Zaragoza di Nou Camp pada dini hari nanti (18/11).

Winger Barcelona FCAlexis Sanchez dipastikan namanya tidak masuk skuad Blaugrana ketika menghadapi Los Blanquillos karena cedera yang dialami usai membela Timnas Chile. Sedangkan Alexandre Song danAdriano masih fokus pada fase penyembuhan pasca cedera.

Namun, kapten tim CatalanCarles Puyol yang pulih dari cedera akan kembali diduetkan dengan pacar Shakira, Gerard Pique. Hadirnya kedua pemain tersebut membawa asa baru di lini pertahanan Blaugrana yang kerap kerepotan ketika membendung serangan dari tim-tim lain.

Sementara itu di kubu tim tamu, pelatih Real Zaragoza, Manolo Jimenezdipusingkan dengan duo defender utamanya yang terkena cedera,Cristian Sapunaru dan Abraham. Posisi kedua pemain tersebut akan digantikan oleh Alvaro Gonzales dan Glenn Loovens.

Bintang Los Blanquillos, Jose Mari yang telah sembuh dari cedera dipastikan masuk ke dalam skuad Manolo Jimenez. Sedangkan striker Timnas Portugal, Helder Postiga diberi tugas berat untuk merepotkan barisan pertahanan Blaugrana ketika bertandang ke Nou Camp.

Barcelona (4-3-3): Valdes (K); Alves, Pique, Puyol, Alba; Xavi, Song, Iniesta; Pedro, Messi, Villa.
Real Zaragoza (4-2-3-1): Roberto (K); Zuculini, Loovens, Alvaro, Paredes; Movilla, Romaric; Rodriguez, Apono, Montanes; Postiga.

0 komentar:

Posting Komentar